Pandan, Tapanuli Tengah | https://www.pa-pandan.go.id (20/6/2023)
Selasa, 20 Juni 2023 Pengadilan Agama Pandan melaksanakan briefing pagi untuk seluruh PPNPN dan petugas PTSP yang dilaksanakan di lapangan apel Pengadilan Agama Pandan. Briefing kali ini dipimpin oleh Agen Perubahan Pengadilan Pandan tahun 2023 yaitu Iftah Annisa Fitri, A.Md. Kegiatan ini merupakan salah satu dari empat program kerja Agen Perubahan yaitu "Sosialisasi Penerapan Budaya Kerja dan Maklumat Pelayanan" yang dilaksanakan satu kali dalam sebulan.
Pada kesempatan ini, pimpinan briefing memberikan contoh games problem solving yaitu dengan mengaitkan tali yang diikatkan pada tangan peserta ke peserta lainnya, games ini mengharuskan peserta briefing untuk bekerjasama dan berdiskusi untuk menyelesaikan masalah yang telah diberikan.Tujuan games ini adalah untuk meningkatkan kerjasama dan komunikasi para petugas PTSP dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan. Bagaimanapun jenis masyarakat yang datang, apapun masalah yang mereka bawa, petugas PTSP dapat memberikan pelayanan yang baik dengan komunikasi yang baik dan problem solving terbaik yang bisa mereka berikan dalam melayani masyarakat pencari keadilan.
Briefing ditutup dengan sosialisasi dari Agen Perubahan mengenai Budaya Kerja dan Maklumat Pelayanan Pengadilan Agama Pandan yang benar-benar harus dipahami oleh petugas pelayanan, karena pelayanan merupakan ujung tombak dan wajah dari sebuah organisasi, jika pelayanan yang diberikan baik, maka baiklah seluruh gambaran organisasi tersebut, dan demikian juga sebaliknya. (iaf)